Saturday, October 26, 2013

Yuk Jalan-Jalan ..

Salah satu agenda kegiatan klab GagasCeria sebelum melakukan kegiatan outdoor adalah melakukan kegiatan eksplorasi bus. Kegiatan ini dikemas melalui kegiatan jalan-jalan. Umumnya kegiatannya hanya berupa mengajak anak-anak jalan-jalan di beberapa ruas jalan kota Bandung dengan menggunakan bus seperti kegiatan tahun lalu yang aku ceritakan di sini. Namun di tahun ini, disamping jalan-jalan, anak-anak juga diajak bermain di taman bermain umum.

baris dulu sebelum berangkat
Mulanya kami sepakat hanya akan mengajak anak-anak berjalan-jalan, melakukan eksplorasi bus, dengan mengelilingi area sekitar sekolah seperti biasanya dengan menggunakan bus. Belva dan Hagi langsung menangis saat menaiki bus. Setelah bus berjalan dan mereka diajak melihat-lihat pemandangan di depan dan sisi kanan jendela, barulah keduanya bisa lebih tenang dan menikmati perjalanan dengan bus.

Akhirnya nangisnya berhenti setelah jalan-jalan naik bus
ekspresi anak saat pertama kali naik bus sama teman-teman

semua mau mencoba untuk tetap duduk saat berada di dalam bus


Tertidur dan tersenyum senang, mulai menikmati perjalanan
Namun ternyata, setelah beberapa saat di dalam bus, beberapa anak terlihat butuh untuk bergerak dan saat melewati area taman bermain, sebagian besar anak meminta pada guru untuk diijinkan bermain di taman tersebut. Sehingga akhirnya kami memutuskan untuk bermain sejenak di taman anggrek yang sore itu tidak terlalu ramai oleh pengunjung.

Setibanya di lokasi, kegiatan diawali dengan mengajak anak-anak berlari di lapangan kecil berumput di salah satu sudut taman anggrek, namun anak-anak sepertinya lebih tertarik mencoba area bermain panjat-panjatan yang ada di sekitar lapangan kecil itu. Sehingga kegiatan di bagi menjadi dua area, sebagian mencoba area panjat, sisanya diajak berlarian di lapangan.

Lapangan kecil berumput tempat anak-anak berlarian
Asyik mencoba memanjat di area bermain
Selesai bermain, anak-anak diajak berkumpul bersama, menceritakan pengalamannya saat mencoba area panjat. Selain bercerita, anak-anak juga diajak berkumpul untuk diingatkan lagi tentang aturan bermain  yang aman dan bermain di taman. 
berkumpul bersama teman-teman
saling bercerita dan bermain bersama
Setelah bercerita, anak-anak diajak mencoba bermain ayunan bersama-sama. Meskipun awalnya terlihat ragu, namun anak-anak mau mencoba bermain dan berayun di atas ayunan.
mencoba ayunan bersama teman-teman
berayun bersama teman sekelas
 Selesai bermain ayunan, anak-anak diajak pulang kembali ke sekolah. Semua anak terlihat senang karena bisa bermain di area baru dan mencoba melakukan eksplorasi mainan lain. Di perjalanan pulang, semua anak terlihat asyik menceritakan pengalaman mereka dengan teman sebangkunya. Ada juga beberapa anak yang tertidur karena kelelahan. Namun meskipun demikian, semua tetap semangat saat kembali lagi ke sekolah. Hore ^^
tertidur lelah usai bermain di taman

No comments: